Jumat, 15 Oktober 2010

Langkah Go Green

Seringkali kita mendengar istilah Go Green, namun sudahkah anda memahami apa yang dimaksud dengan ungkapan Go Green tersebut?
Ungkapan GO GREEN adalah sebuah gerakan perubahan gaya hidup yang bebas dari penggunaan bahan bakar fosil dan polutan lain yang merugikan lingkungan.
Gerakan ini dianggap sebagai solusi ideal yang dapat kita lakukan saat ini. Gerakan Go Green melibatkan perubahan sederhana dalam kehidupan masyarakat dan berkembang menyesuaikan diri dari waktu ke waktu.
Saat ini lambat laun, orang-orang mulai membuat perubahan yang lebih dan lebih, mereka telah melihat mereka benar-benar mengkonsumsi tenaga yang ramah lingkungan yang mengakibatkan limbah berkurang, dan bisa mendapatkan manfaat tambahan uang akibat menabung sebagai manfaat dari melakukannya perubahan tersebut. Karena biasanya tindakan Go Green juga merupakan kegiatan yang hemat namun efektif.
Nah, langkah yang bisa kita ambil untuk GO GREEN? Banyak sekali, seperti :
1. Tidak membuang sampah sembarang tempat
2. Penggunaan air bersih seperlunya
3. Pemakaian detergen yang ramah lingkungan
4. Tidak buang air besar/kecil di sungai atau kali
5. Tanamlah minimal satu pohon untuk setiap orang
6. Gunakan kertas secara maksimal dengan cara memanfaatkan kedua sisinya pemakaian listrik seefisien mungkin
7. Penggunaan transportasi massal seperti busway sangat dianjurkan
8. Menggunakan transportasi yang bebas emisi gas seperti motor listrik dan sepeda
9. Jangan merokok, selain berguna untuk kesehatan juga mengurangi emisi gas di udara
10. Memilah sampah, daur ulang yang dapat dimanfaatkan kembali
11. Membuat botol penyiram otomatis, jadi tidak membiarkan air terbuang sia-sia
12. Menggunakan air keluaran AC, sehingga bisa hemat.
13. Mandi yang hemat dengan ala koboi.
14. Menghemat air dan sabun saat cuci tangan.
15. Kampanye jalan kaki dan naik sepeda.
16. Menggunakan dua sisi kertas, jadi tidak langsung membuangnya.
17. Penggunaan ATM/online ketimbang pencairan pakai kertas kuitansi.
18. Penggunaan LCD lebih hemat dari CRT.
19. Melakukan pengomposan di rumah.
20. Olahraga di rumah ketimbang ke tempat fitness
21. Daur ulang sampah.
22. Pengaturan penggunaan AC dan kipas angin.
23. Membaca berita online untuk menghemat kertas, jangan lupa bookmarks http://blh.semarangkab.go.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar